Begini Fakta Menarik Tentang Innova Zenix 2023 yang Tak Banyak Diketahui

Innova Zenix hadir sebagai kendaraan jenis MPV dengan kabin luas yang sangat cocok dipakai untuk mobil keluarga. Tampilan mobil ini terlihat kokoh dan mewah dengan velg berdiameter besar serta adanya panoramic sunroof pada bagian atasnya. Selain itu, ground clearence serta wheelbase pada Innova Zenix juga cukup tinggi. Dengan begitu mobil ini juga dikategorikan sebagai SUV oleh beberapa kalangan pecinta otomotif.

Apa Saja Fakta Menarik Innova Zenix keluaran 2023?

Walaupun Innova Zenix baru dirilis 22 November 2022 lalu, namun eksistensi mobil ini sudah sangat populer. Meski begitu, masih banyak fakta unik dari Innova Zenix yang belum diketahui. Berikut fakta menariknya:

1. Mesin Bandel

Innova Zenix mengusung mesin M20A-FXS dual VVT-i dengan kapasitas  1987 ccyang dapat menghasilkan torsi maksimum pada angka 187Nm. Tenaga yang dihasilkan oleh mesin ini terbilang cukup besar yakni 152 Ps per 6000 RPM. Performa mesin ini jauh lebih unggul dibanding dengan seri Innova sebelumnya.

2. Tidak Memiliki Varian Diesel

Innovasi terbaru dari Innova Zenix adalah menghapus varian dieselnya dan mengganti menjadi jenis mesin hybrid. Keunggulan dari mesin jenis ini adalah getaran lebih halus dan tidak bising sehingga meningkatkan kenyamanan pada penumpang. Karena mesin hybrid menggunakan CVT sehingga perpindahan giginya juga lebih halus.

3. Hemat Bahan Bakar

Fakta unik dari Innova Zenix lainnya adalah dapat melakukan penghematan bahan bahkan hingga 21Km/liter. Hal tersebut dikarenakan mobil ini menggunakan transmisi jenis 10 Speed Direct Shift CVT. Selain itu, semua perangkat elektronik akan dikendalikan oleh baterai saat mobil diam, dengan begitu konsumsi BBM lebih irit.

4. Keunggulan Sistem Safety

Innova Zenix mengusung sistem keamanan terbaru yakni TSS (Toyota Safety Sense) yang dapat mengurangi risiko  kecelakaan. TTS sendir telah terintegrasi dengan Pre Collision System yang dapat memperkirakan batas jarak aman pada mobil di depannya.

5. Seat Penumpang Nyaman

Fakta unik lain dari Innova Zenix terletak pada tempat duduk penumpang yang dibuat sangat nyaman. Mobil ini dilengkapi sandaran kaki sehingga penumpang dapat beristirahat dengan nyaman. Pada bagian wheelbase juga dibuat lebih luas dengan rendah sehingga tubuh lebih nyaman saat duduk.

Beli Innova Zenix 2023 Lebih Mudah dan Terpercaya di SEVA

Sebagai platform jual beli mobil yang telah terintegrasi dengan ACC serta TAF, SEVA selalu memberikan pelayan terbaik bagi pelanggannya. SEVA menyediakan berbagai pilihan Innova Zenix baik baru maupun bekas dari berbagai daerah di Indonesia sehingga proses pengirimannya cepat.

Di SEVA, Anda bisa memilih dan membandingkan berbagai harga mobil serta spesifikasi yang sesuai. Di sini Anda juga dapat melakukan jenis pembayaran tunai dan kredit dengan persetujuan yang cepat. Dengan begitu, Anda dapat memiliki Innova Zenix dengan mudah tanpa ribet.

Sebagai platform jual beli mobil yang menjalin kerja sama langsung dengan PT. Astra, SEVA selalu menghadirkan pilihan mobil berkualitas. Anda juga bisa mendapatkan gratis biaya pengiriman jika melakukan pembelian mobil di area Jabodetabek. Untuk informasi menarik lainnya, Anda dapat mengakses pada website resminya yakni https://www.seva.id/.